Striker FC Koln itu kabarnya dibidik oleh raksasa Serie A Italia, Milan.
Oleh M Yanuar F. Goal.com
Lukas Podolski(Mohamad Jamali)
Seperti dilaporkan Il Corriere dello Sport, Podolski bukanlah prioritas utama Milan untuk opsi pemain depan mereka untuk musim depan. Posisi Podolski di daftar target Milan ada di bawah Zlatan Ibrahimovic dan Luis Fabiano.
Namun, karena minimnya peluang untuk bisa mendapatkan dua pemain tersebut, Milan pun mengalihkan bidikan mereka ke Podolski.
Akan tetapi, Milan juga tidak akan terburu-buru mengakusisi Podolski, mengingat kondisi keuangan mereka masih mengkhawatirkan. Milan kemungkinan akan menjual lebih dulu Klaas Jan Huntelaar untuk bisa mendapatkan dana yang cukup membelinya dari FC Koln.
Lukas Podolski sendiri dihargai 12 juta poundsterling oleh FC Koln, menurut kabar yang beredar di Jerman.
No comments:
Post a Comment