Wednesday, 14 July 2010

Gattusso Masih Pikir-Pikir Dulu

Gennaro Gattuso ternyata masih menimbang rencana klub di masa depan sebelum memutuskan karirnya di San Siro.

Oleh Happy Susanto Goal.com

Rino Gattuso - Milan (Getty Images) 
 
 
Gelandang Milan Gennaro Gattuso dikabarkan masih perlu mempertimbangkan rencana klub di masa depan sebelum dirinya memutuskan apakah akan tetap berkomitmen atau justru pergi dan bergabung dengan klub lain, demikian pernyataan melalui pihak agennya.

Agen Gattuso, Andrea D'Amico, menyatakan kliennya sangat berharap bisa bermain secara reguler di klub. Itulah mengapa sang gelandang masih perlu pikir-pikir dulu.

"Gattuso adalah seorang gladiator, yang selalu ingin menang," ujar D'Amico kepada SportItalia.

"Tahun ini memang ia memang tampil kurang begitu bagus karena mengalami sebuah cedera yang cukup serius. Namun, ia sudah siap kembali tampil dan mempersembahkan kemampuan terbaiknya. Saat ini ia memang masih butuh istirahat, tapi itu tak akan berlangsung lama."

"Ia masih ingin mempelajari rencana klub di masa depan, bersama dengan pelatih yang baru. Ia ingin selalu bermain, dan sudah bosan berlama-lama duduk di bangku cadangan."

No comments:

Post a Comment