Tuesday, 20 July 2010

Allegri: Rossoneri Kandidat Kuat Scudetto

Pelatih anyar itu berharap Ronaldinho dan Gattuso bertahan.

Oleh Gunawan Widyantara Goal.com

Massimiliano Allegri (Getty Images) 
 
Bos baru AC Milan Massimiliano Allegri mengakui Inter masih mengantungi predikat sebagai tim yang harus diburu tetapi dia yakin Rossoneri mampu menghadirkan persaingan ketat.

Pekan ini mantan bos Cagliari tersebut akan memulai petualangan baru di San Siro bersamaan dengan persiapan pra-musim tim dan hatinya dipenuhi nuansa percaya diri.

"Kekuatan Inter masih di atas Juventus, Roma dan kami saat ini," ujarnya pada Corriere della Sera. "Tetapi keempat tim tersebut memiliki peluang yang sama dalam perburuan Scudetto."



"Saya tenang dan percaya diri menghadapi musim mendatang."

"Awal musim adalah titik paling penting bagi semua pihak. Bagi saya sendiri Milan adalah klub besar pertama yang saya latih dan para pemain berkewajiban memberikan bukti jika mereka memang layak disebut materi Scudetto."

"Pengorbanan harus mereka lalukan dan semua orang harus mengikuti instruksi saya demi meraih hasil positif."

AC Milan tidak begitu aktif di bursa transfer, tetapi Allegri mengaku puas dengan skuad yang ada saat ini.

"Skuad Milan tidak banyak berubah dari musim lalu. Kami hanya menambahkan Marco Amelia, Mario Yepes dan Sokratis Papastathopoulos," imbuhnya.

"Tetapi saya yakin mereka menyimpan sesuatu yang bisa berguna bagi tim."

Mantan gelandang itu kemudian menyoal situasi Ronaldinho dan Gennaro Gattuso yang belum juga memberikan komitmennya.

"Selama Ronaldinho dan Gattuso berstatus pemain Milan, saya akan menaruhkan harapan pada mereka. Saya akan berbahagia jika keduanya mau bertahan."

"Ronaldinho memiliki kualitas teknik istimewa yang tidak bisa Anda temukan begitu saja."

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...