Wednesday, 7 July 2010

Adiyiah Ingin Tinggalkan Milan

Pemain muda Ghana itu menilai peluang bermainnya di Milan akan minim.

Oleh M Yanuar F Goal.com

Adiyiah - Ghana (Getty images)
Galeri Foto
Perbesar
Adiyiah - Ghana (Getty images)
Keingian bermain yang sangat besar membuat Dominic Adiyiah membuka peluang untuk meninggalkan Milan di musim ini.

Pemain muda Ghana itu menjadi pasukan Rossoneri sejak pertengahan musim lalu. Akan tetapi, sejauh ini Adiyiah belum tampil untuk tim utama Milan.

Karena keinginannya untuk bermain sangat besar, Adiyiah pun membuka kesempatan untuk hijrah.

"Saya mendengar dari sejumlah media ada beberapa klub yang tertarik untuk meminjam saya. Kita tunggu dan lihat saja hasilnya nanti," ungkap Adiyiah seperti dilansir Football Italia.

Ditambahkannya, akan sulit bagi pemain muda untuk bisa mendapatkan tempat utama di Milan.

"Saya adalah pemain Milan, dan memang benar saya ingin bermain lebih banyak, yang mana hal ini tidak akan mudah bagi pemain muda. Tapi saya akan berusaha semaksimal mungkin," tandasnya.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...